MigasOil & Gas, MiningRegional News

Atlas Keselamatan Migas Vol. 3 akan diluncurkan dalam acara Penghargaan Keselamatan Migas Tahun 2020

Atlas Keselamatan Migas Vol. 3 mulai disusun pada tahun 2019 dengan dibantu oleh Tim Independen Pengendalian Keselamatan Migas.

atlas keselamatan migas vol. 3
Atlas Keselamatan Migas

Jakarta, Isafetymagazine.com – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral c.q Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi pekan depan, Selasa (3/11), akan menggelar acara Pemberian Tanda Penghargaan Keselamatan Migas Tahun 2020. Namun lantaran pandemi Covid-19, kegiatan ini akan dilaksanakan secara virtual. Dalam acara ini juga akan diluncurkan Atlas Keselamatan Migas Volume 3.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif dijadwalkan akan memberikan sambutan pada acara yang disiarkan secara langsung di official akun youtube Ditjen Migas/Halo Migas tersebut.

Penghargaan Keselamatan Migas diberikan sebagai apresiasi kepada BU/BUT yang memiliki prestasi dalam menjaga Keselamatan Migas, dengan kategori PATRA NIRBHAYA yaitu berprestasi tanpa kehilangan jam kerja sebagai akibat kecelakaan dalam periode waktu tertentu serta memenuhi kriteria lainnya yang telah ditetapkan oleh Tim Penilai.

PATRA NIRBHAYA diberikan kepada BU/BUT dengan jenis usaha eksplorasi, eksploitasi, pengolahan, pengangkutan, penyimpanan dan niaga dengan tingkatan UTAMA, MADYA dan PRATAMA yang berprestasi tanpa kehilangan jam kerja sebagai akibat kecelakaan dalam periode waktu tertentu serta memenuhi kriteria lainnya yang telah ditetapkan oleh Tim Penilai yang terdiri dari Ditjen Migas dan Tim Independen Pengendalian Keselamatan Migas.

Selanjutnya, PATRA KARYA yaitu penghargaan tertinggi dari Keselamatan Migas yang diberikan kepada KKKS dan Badan Usaha Pemegang Izin Usaha Hilir dengan manajemen Keselamatan Migas yang memiliki nilai baik.

Penghargaan Keselamatan Migas

Dalam rangkaian acara ini, dilakukan peluncuran Atlas Keselamatan Migas Vol. 3 yang merupakan lanjutan dari Atlas Keselamatan Migas Vol. 1 yang diterbitkan tahun 2016 dan Atlas Keselamatan Migas Vol. 2 yang diterbitkan tahun 2017.

Atlas Keselamatan Migas Vol. 3 mulai disusun pada tahun 2019 dengan dibantu oleh Tim Independen Pengendalian Keselamatan Migas.

Berita ini telah tayang di migas.esdm.go.id dengan judul “Penghargaan Keselamatan Migas Tahun 2020 Digelar Secara Virtual”, Klik untuk baca: https://migas.esdm.go.id/post/read/penghargaan-keselamatan-migas-tahun-2020-digelar-secara-virtual

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button