Regional News

KPAI Himbau Proyek Rusunawa Pasar Rumput Aman untuk Anak

Jakarta, Isafetymagz – Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyoroti insiden jatuhnya besi proyek Rusunawa Pasar Rumput yang menimpa warga. KPAI berharap agar pihak kontraktor memperhatikan masalah keamanan dan keselamatan kerja, sehingga aman untuk anak-anak di sekitar lokasi.

“Mengingat kasus tersebut cukup memprihatinkan, maka kami meminta kepada kepala proyek Rusunawa Pasar Rumput dan pihak terkait pembangunan tersebut, agar melakukan langkah-langkah internal, memastikan proses pembangunan yg sedang berlangsung aman bagi warga dan anak di sekitar lokasi,” jelas Ketua KPAI Susanto dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (19/3/2018).

Pengelola proyek diharapkan menjamin keamanan anak-anak dan juga warga yang beraktivitas di sekitar lokasi. Sebab, sangat memungkinkan di dekat lokasi proyek terdapat aktivitas anak-anak.

“Tak boleh ada kejadian berulang dan anak-anak yang melewati di dekat lokasi harus ada jaminan aman,” imbuhnya.

Keamanan dan keselamatan kerja harus diutamakan, jangan sampai timbul lagi korban jiwa. “Perlindungan terhadap nyawa harus menjadi prioritas. Karena hak hidup merupakan hak fundamental setiap warga negara termasuk anak,” tuturnya.

Seperti diketahui, potongan besi ukuran sekitar 3 meter jatuh dan menimpa warga di Pasar Rumput, Setiabudi, Jakarta Selatan. Tarminah (54), warga yang sedang berbelanja di pasar menjadi korban tewas jatuhnya besi itu.

Sumber : detik.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button