Regional News

Pemotor Masih Nekat Lawan Arus di JLTN Casablanka

JAKARTA, ISafetyMagz.com – Pemotor nakal ini seakan tidak ada kapoknya. Mereka masih nekat melanggar aturan lalu lintas yang membahayakan diri sendiri maupun orang lain di sekitarnya.

Pemotor nakal itu masih ada yang suka melanggar di jalan layan non-tol (JLNT) Casablanca, Jakarta. Padahal, rambu di sana sudah jelas bahwa sepeda motor dilarang masuk JLNT Casablanca.

Sudah berulang kali pemotor diimbau untuk tidak melewati JLNT Casablanca. Karena, jalan layang tersebut memang tidak didesain untuk sepeda motor lantaran angin di atas cukup kencang dan bisa mengganggu keseimbangan pemotor.

Namun, gerombolan pemotor masih nekat. Melalui instagram @jktinfo, @rhenierwina berbagi video gerombolan pemotor yang melawan aturan lalu lintas. Sudah salah mengendarai sepeda motor di jalan layang, mereka malah memutar balik dengan melawan arus di JLNT Casablanca.

“Senin, 16 April | #LalinPagi Para pengendara motor melawan arah di JLNT Kasablanka. video @rhenierwina #jktinfo,” tulis akun instagram @jktinfo.

Bahkan, satu lajur dihabiskan gerombolan pemotor itu. Mobil yang seharusnya punya hak penuh untuk melewati JLNT Casablanca hanya disisakan lajur kanan, sementara lajur kiri dipenuhi gerombolan pemotor yang tak pernah kapok melewati JLNT Casablanca.

Tentu tindakan ini sangat membahayakan. Tak cuma membahayakan, gerombolan pemotor yang melawan arus di JLNT Casablanca ini juga kerap menimbulkan kemacetan.

Ini bukan pertama kalinya gerombolan pemotor nakal menerobos JLNT Casablanca. Mereka juga sering berbalik arah dan melawan arus di JLNT Casablanca, mungkin karena takut terjaring razia.

Di JLNT menuju Tanah Abang, Jakarta dan sebaliknya itu jelas-jelas sudah ada rambu gambar sepeda motor dicoret sebelum masuk JLNT. Artinya, motor dilarang melintas jalan layang tersebut.

Sebenarnya sudah lama polisi mewanti-wanti pemotor agar mereka tidak masuk ke Jalan Layang Non Tol. Motor tak diperkenankan melintas lantaran angin di atas JLNT cukup kencang sehingga akan sangat membahayakan pengendara.

Pada Januari 2014 lalu terjadi kecelakaan maut antara sebuah sepeda motor yang melawan arus dengan mobil di Jalan Layang Non Tol tersebut. Penumpang motor yang melawan arus itu terpental, tubuhnya ke luar JLNT dan terjatuh tepat di depan ITC Kuningan. Penumpang tersebut pun tewas.

Tapi, pemotor di Jakarta masih banyak saja yang nekat melakukan hal yang sama. Mereka tidak mau menjadikan peristiwa kecelakaan maut itu sebagai bahan pelajaran. masih banyak saja yang nekat melakukan hal yang sama. Mereka tidak mau menjadikan peristiwa kecelakaan maut itu sebagai bahan pelajaran.

Sumber : https://oto.detik.com/catatan-pengendara-motor/d-3974407/nggak-ada-kapoknya-pemotor-masih-nekat-lawan-arus-di-jlnt-casablanca

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button