Safety at Work

2 Penambang Tewas Dievakuasi Secara Manual

Dua penambang emas ini ditemukan tak bernyawa akibat terjebak dalam galian tambang yang mengandung gas beracun

Boltim, isafetymagazine.com – Search and Rescue Nasional (SAR) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sulawesi Utara (Sulut) mengevakuasi dua penambang emas tradisional di Desa Atoga, Kecamatan Motongkad pada Rabu (12/1/2022).

Tindakan ini hanya dilakukan dengan peralatan sederhana yang secara manual akibat Self Contained Breathing Apparatus/SCBA (alat pernapasan bertekanan udara) dari Manado tidak kunjung tiba.

“Kalau sesuai dengan SOP (Standard Operating Prosedure), kami tidak bisa, karena kami harus disediakan alat SCBA. Itu memang rekomendasi kami di Basarnas,” kata Koordinator Pos SAR di Kotamobagu, Rusmadi pada Rabu (12/1/2022).

Kendala lain yang dihadapi Tim SAR Boltim adalah jaringan telekomunikasidi di lokasi kejadian tidak memadai. Bahkan, kedua korban untuk dibawa ke jalan raya membutuhkan waktu satu jam dengan kendaraan atau dua jalan dengan berjalan kaki.

Dua penambang emas ini ditemukan tak bernyawa akibat terjebak dalam galian tambang yang mengandung gas beracun sejak pukul 15:30 Wita. Areal pertambangan ini memiliki kedalaman 40 meter di Desa Atoga.

“Upaya evakuasi dengan manual berhasil sekitar jam 22:30 Wita,” ujarnya.

Para penambang emas yang meninggal dunia bernama Alan Mokoagow (33) dan Ronald Rawung (20). (dtc/adm)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button