Safety at Work

Pekerja Jatuh dari Ketinggian 6 Meter Akibat Tersengat Listrik

Malang, isafetymagazine.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Lowokwaru mengonfirmasi seorang pekerja terjatuh dari ketinggian enam meter akibat dia tersengat listrik lantaran dia mengenai kabel listrik pada Jumat (22/4/2022) pukul 13.00 WIB.

Saat itu dia akan mengecat kerangka reklame bando bagian atas yang berlokasi di Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Jatimulyo, Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur (Jatim).

“Saat naik ke kerangka reklame, korban tidak mengenakan helm dan alat pengaman keselamatan kerja,” kata Kapolsek Lowokwaru Kompol Suyoto pada Jumat (22/2/2022).

Sekarang korban masih menjalani perawatan kesehatan di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang. Dia bernama Ahmad Marjuki (24), warga Jalan Ki Suryojati, Kelurahan Kedungturi, Taman, Sidoarjo.

“Kami juga telah menghubungi pihak perusahaan, tempat korban bekerja. Dan saat ini, pihak perusahaan masih dalam perjalanan menuju RSSA Malang,” ucapnya.

Seorang saksi mata, Pur (57), melihat sebanyak tiga orang menaiki kerangka reklame bando. Dari ketiga pekerja ini seorang duduk dan mengecat rangka reklame bando, kemudian dia mendengar suatu suara cukup keras seperti benda terjatuh dari arah reklame.

Pada saat itu aliran listrik yang berada di sekitar reklame menjadi padam dan pekerja yang mengecat kerangka reklame bando sudah terjatuh.

“Saya lihat, pekerja itu sudah jatuh dari reklame dan masuk ke dalam selokan. Setelah saya perhatikan, kondisinya tidak sadarkan diri dan bagian belakang kepalanya berdarah,” tuturnya.

Selanjutnya, warga sekitar reklame bando menghubungi Polsek Lowokwaru yang direspon dengan kedatangannya bersama relawan medis lokasi kejadian. Berikutnya, mereka segera mengevakuasi korban ke RSSA Malang.

Rekan kerja korban yang bernama Sugito (53) mengemukakan korban sudah diperingatkan sebelum naik ke kerangka reklame untuk mengecat bagian sisi bawah saja.

“Jangan sampai naik terlalu atas, karena rawan mengenai kabel dan tersetrum,” ujarnya.

Malahan saat briefing ketiga sudah diberikan pengarahan bahwa Sugito dan satu temannya mengecat di bagian tengah reklame, sedangkan korban mengecat di bagian sisi timur reklame.

“Ada suara brakkk cukup keras, baru setelah itu saya menoleh. Ternyata, teman kerja saya sudah jatuh dari reklame,” tuturnya. (sym/adm)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button