Jakarta, isafetymagazine.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta menyebutkan sebanyak 12 dari 365 orang yang terjangkit Covid-19 di DKI Jakarta menjalani perawatan Intensive Care Unit (ICU) pada Jumat (1/12/2023) hingga Rabu (13/12/2023).
Angka ini naik dibandingkan Jumat (1/12/2023) sampai Ahad (10/12/2023).
“Penggunaan tempat tidur stabil di bawah lima persen. Belum ada kenaikan bermakna,” kata Kepala Seksi Surveilans, Epidemiologi dan Imunisasi Dinkes DKI Jakarta Ngabila Salama Rabu (13/12/2023).
Sementara ini sebanyak 44 pasien Covid-19 sedang menjalani perawatan di RS dan sebanyak 32 kasus bergejala sedang menjalani isolasi di RS.
Pada sisi lain Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan sebanyak 6.223 kasus aktif Covid-19 sampai Selasa (12/12/2023) pukul 16.00 WIB dalam laman Infeksi Emerging.
Angka ini naik sebanyak 298 kasus Covid-19 dibandingkan Senin (11/12/2023), sehingga total kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia sejak Maret 2020 menjadi 6.815.576 kasus tersebut.
Dari total kasus Covid-19 itu sebanyak 6.647.428 telah sembuh dan 161.926 orang meninggal dunia atau sekitar 2,4%. (cni/adm)