Health

Pakar Kesehatan Mental Bicara Peran Nakes Hadapi Masalah dan Gangguan Jiwa

Pakar Kesehatan mental Yudi Hartono menilai tiga tenaga Kesehatan berperan dalam penanganan Orang Dengan Masalah Kejiwaan (ODMK) dan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yakni psikolog, psikiater, dan perawat.

Jakarta, isafetymagazine.com – Pakar Kesehatan mental Yudi Hartono menilai tiga tenaga Kesehatan berperan dalam penanganan Orang Dengan Masalah Kejiwaan (ODMK) dan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yakni psikolog, psikiater, dan perawat.

Setiap nakes ini memiliki peran masing-masing yang saling melengkapi dalam memberikan perawatan komprehensif bagi para pasien.

“Psikolog membantu pasien memahami dan mengatasi masalah emosional serta perilaku mereka melalui berbagai teknik psikoterapi. Mereka berfokus pada intervensi non-medis yang mencakup terapi kognitif perilaku, terapi kelompok, dan terapi keluarga,” katanya pada Senin (27/5/2024).

Psikolog juga melakukan asesmen psikologis untuk mendiagnosis kondisi mental pasien dan memberikan dukungan dalam mengembangkan strategi coping yang efektif.

Pendekatan ini meningkatkan kualitas hidup pasien dan membantu mereka kembali berfungsi secara optimal dalam kehidupan sehari-hari.

Sementara itu psikiater sebagai dokter spesialis, ucap Yudi Hartono, menangani gangguan mental melalui pendekatan medis. Dia juga berwenang meresepkan obat-obatan yang dapat membantu pengelolaan gejala gangguan jiwa.

“Mereka melakukan diagnosis berdasarkan evaluasi medis dan menentukan pengobatan yang tepat,” ujarnya.

Psikiater juga memantau efek samping obat serta melakukan penyesuaian dosis sesuai kebutuhan. Kombinasi antara terapi medis dan psikoterapi sebagai kunci sukses dalam menangani kasus ODGJ yang kompleks.

Pada sisi lain perawat menangani ODMK dan ODGJ secara harian seperti perawatan, manajemen obat, pemantauan kondisi kesehatan, dan mendukung psikososial. Perawat juga memberikan edukasi kesehatan bagi pasien dan keluarga.

“Mereka membantu pasien dalam mengembangkan keterampilan hidup sehari-hari, memberikan motivasi, serta membimbing keluarga dalam merawat anggota mereka yang memiliki gangguan jiwa,” ucapnya

Yudi Hartono meminta kolaborasi antara psikolog, psikiater, dan perawat dalam menangani ODMK dan ODGJ. Jadi, pasien memperoleh perawatan yang holistik dan terpadu.

“Setiap profesi membawa keahlian khusus yang sangat dibutuhkan dalam berbagai tahap perawatan pasien,” ujarnya. (rro/adm)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button