Kepemimpinan

Lambangja Kodiklatau Gelar Keselamatan Kerja Bagi Personel Wing

Pemahaman dan pelaksanaan prosedur keselamatan kerja guna meminimalisir risiko kecelakaan serta menjaga efektivitas operasional di satuan masing-masing.

Bandung, isafetymagazine.com – Pusat Kelaikan Keselamatan Terbang dan Kerja Komando Pendidikan dan Latihan Angkatan Udara (Lambangja Kodiklatau) menyelenggarakan ceramah keselamatan kerja bagi Personel Wing Pendidikan 800/Pasgat.

Kegiatan ini berlangsung di Gedung Serbaguna Skadron Pendidikan 203 Wingdik 200/Lek, Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung, Jawa Barat (Jabar) pada Kamis (8/8/2024).

Ceramah ini diikuti oleh personel dari Lanud Sulaiman, Wingdik 800/Pasgat dan Wingdik 200/Lek.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kalaiklambangja Kodiklatau Kolonel Nav Janur Yudo Anggoro, M.Tr (Han) memberikan materi penerapan keselamatan kerja dalam setiap aktivitas operasional di lingkungan TNI AU.

Acara ini dilanjutkan pengecekan gudang alat perlengkapan dan alat peralatan khusus (Alin/Alpalsus).

Hal lainnya adalah fasilitas latihan (Faslat) di Skadron Pendidikan Jajaran Wingdik 800/Pasgat.

Langkah ini guna mengecek semua peralatan dan fasilitas berada dalam kondisi siap pakai dan memenuhi standar keselamatan.

Janur Yudo Anggoro mengemukakan pemahaman dan pelaksanaan prosedur keselamatan kerja guna meminimalisir risiko kecelakaan serta menjaga efektivitas operasional di satuan masing-masing.

“Keselamatan kerja adalah prioritas utama yang harus dijaga oleh setiap personel, karena menyangkut keselamatan diri dan kelancaran tugas,” ujarnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodiklatau dalam meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap prosedur keselamatan kerja di lingkungan TNI AU.

Selain itu menjamin kesiapan operasional melalui pengecekan rutin terhadap fasilitas dan peralatan. (adm)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button