Regional News

1 Orang Tewas dan 2 Luka-Luka Akibat Tertimpa Longsoran Batubara

Korban kecelakaan kerja diketahui meninggal dunia akibat tertimpa longsoran batu bara saat membersihkan bunker penampungan batubara.

Bengkayang, isafetymagazine.com – Komite Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Federasi Serikat Buruh Hukatan Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) Kabupaten Bengkayang menyesalkan kecelakaan kerja terjadi di PLTU 3 Dusun Tanjung Gundul pada Minggu (26/6/2022) sekitar pukul 4.00 WIB.

Lokasi ini terletak di Desa Karimunting Kecamatan Sungai Raya Kepulauan Kabupaten Bengkayang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar).

Apalagi, kecelakaan kerja tadi berakibat satu orang meninggal dunia dan tiga orang luka-luka, sehingga mereka mesti dibawa ke rumah sakit (RS) Abdul Aziz Singkawang.

“Saya harap kejadian tersebut merupakan kejadian pertama dan terakhir, dan untuk pekerja/buruh agar berhati-hati dan harus mengenal dan menguasai lokasi kerja,” kata Ketua Komite K3 Federasi Serikat Buruh Hukatan KSBSI Kabupaten Bengkayang pada Minggu (26/6/2022).

Suatu perusahan wajib dan sangat penting menerapkan K3, karena hal ini merupakan upaya menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan aman. Jadi, suatu perusahaan diminta menyiapkan keselamatan kerja yang berkualitas.

“Sehingga dapat mengurangi probabilitas kecelakaan kerja/penyakit akibat kelalaian yang mengakibatkan demotivasi dan dan defisiensi produktivitas kerja,” ujarnya.

Dari kecelakaan kerja ini perusahaan harus memberikan hak-hak pekerja seperti pesangon untuk yang meninggal dunia dan jaminan sosial seperti jaminan kematian dan jaminan kecelakaan kerja.

Pada kesempatan terpisah, Kepala K3 PLTU 3 Parit Baru Bengkayang Mamat mengaku sebelum melakukan pekerjaan telah dilakukan briefing tentang K3.

Selain itu setiap melakukan pekerjaan yang bersifat resiko tinggi sudah dipersiapkan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K) termasuk mempersiapkan tabung oksigen, blower, radio handy talky (HT), dan peralatan safety.

“Untuk korban yang meninggal dunia kita akan memberikan hak-hak korban sesuai aturan pemerintah yang berlaku, dan kita juga sudah menyampaikan kepada keluarga korban mengenai biaya pemakaman, dan dan kami akan berkoordinasi dan memfasilitasi ke PT ISS agar ahli waris korban mendapatkan Hak sepenuhnya,” ucapnya.

Korban kecelakaan kerja diketahui meninggal dunia akibat tertimpa longsoran batu bara saat membersihkan bunker penampungan batu bara bernama Bungkar Aji adalah Warga RT 01 RW 01 Dusun Tanjung Gundul Pantai Kura-Kura.

Kemudian, tiga orang korban yang selamat masing-masing bernama Eko Warga Pantai Kura-kura Dusun Tanjung Gundul Desa Karimunting serta Hamdan dan Yusuf sebagai mandor. (smm/adm)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button