Regional News

23 Pemudik Korban Speedboat Tenggelam di Sumsel Ditemukan Selamat

JAKARTA, ISafetyMagz.com – Sebanyak 23 pemudik yang sempat hilang ketika menumpang speedboat Albert di Sumatera Selatan akhirnya ditemukan. Mereka dalam kondisi selamat.

Speedboat KM Albert mengalami kecelakaan laut pagi tadi, Rabu (13/6/2018) di Pulau Maspari, Sumsel. Kapal motor itu mengangkut 30 pemudik.

“Adapun 25 penumpang berhasil dievakuasi dengan selamat. Nakhoda berserta dua awak kapal juga berhasil diselamatkan dan dua penumpang meninggal dunia,” kata Direktur KPLP, Junaidi, dalam keterangannya.

Kapal bertolak dari dermaga speedboat Kampung Suka Damain, Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, dengan tujuan Dusun Sungai Pasir, Ogan, Sumsel. Di tengah perjalanan, kapal mengalami kecelakaan.

Junaidi mengatakan, pada saat kejadian, cuaca buruk dan ombak tinggi. Karena itu, Junaidi mengingatkan agar nakhoda kapal memperhatikan cuaca sebelum berangkat. Petugas yang melakukan pencarian terdiri atas tim SAR Kantor Basarnas Palembang, ABK KN SAR Setyaki, Polair Sungai Lumpur, dan masyarakat.

“Ditjen Perhubungan Laut rutin mengeluarkan maklumat pelayaran tentang cuaca. Karena itu, kami meminta semua pihak, terutama nakhoda kapal, agar memperhatikan cuaca sebelum berangkat agar kejadian serupa dapat dihindari di kemudian hari,” jelas Junaidi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button