Keselamatan

Tes Antigen Diberlakukan Bagi Pengguna KAI Commuterline

KAI Commuterline melayani 994 perjalanan KRL Jabodetabek per hari mulai pukul 04.00-22.00 WIB.

Jakarta, isafetymagazine.com – Kereta Api Indonesia (KAI) menyelenggarakan tes antigen secara acak bagi pengguna KAI Commuterline mulai Senin (21/6/2021).

Tes ini dilakukan sebelum pengguna bertransaksi untuk membeli tiket ataupun tap masuk di gate elektronik stasiun.

“Para pengguna yang hasilnya positif tidak diizinkan naik KRL dan datanya dilaporkan ke satgas Covid-19 setempat,” kata VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba pada Senin (21/6/2021).

Sebanyak 100 pengguna KAI Commuterline disasar yang berlokasi di enam stasiun yaitu Stasiun Bogor, Bekasi, Cikarang, Tangerang, Manggarai, dan Tanah Abang.

KAI Commuterline mengangkut sebanyak 7.943.859 pengguna sampai 18 Juni 2021 atau 441.326 pengguna per hari

Angka ini naik 18,5% dibandingkan jumlah pengguna hingga minggu ketiga Mei lalu yang mencapai 6.467.395 orang atau 359.300 orang per hari. KAI Commuterline melayani 994 perjalanan KRL Jabodetabek per hari mulai pukul 04.00-22.00 WIB.

Para pengguna KAI Commuterline diminta merencanakan perjalanan secara baik agar terhindar dari potensi penumpukan penumpang di stasiun atau di dalam kereta. (Lutifa Akta Rahmawati)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button