JAKARTA, isafetymagz.com – PT Waskita Karya (Persero) Tbk terus berbenah. Dalam upaya optimalisasi kerja dan percepatan pencapaian target, seluruh unit bisnis yang berjumlah 8 divisi menggelar rapat koordinasi (rakor) secara serentak pada pekan ini.
Rakor menitikberatkan pada Kinerja dan QHSE. Menurut SVP Divisi QHSE PT Waskita Karya (Persero) Tbk Subkhan, ST, MPSDA, kedelapan Unit Bisnis tersebut menggelar Rakor secara serentak pada tanggal 2, 4, dan 5 April 2019 di delapan tempat terpisah di Jakarta, Sumatera Selatan, Riau, dan Surabaya.
Pada 2 April, dua divisi menggelar Rakor Kinerja dan QHSE di dua tempat terpisah. Divisi V menggelar Rakor di Bandar Lampung pada 2 April 2019. Pada hari yang sama Divisi VII pun menggelar Rakor di gedung Bidakara, Jakarta Selatan.
Selanjutnya pada Kamis, 4 April 2019 hari ini empat divisi menggelar Rakor di empat tempat terpisah. Divisi I menggelar Rakor di lantai 11 Gedung Waskita Karya, Divisi II di Palembang, Divisi IV di Surabaya, dan Divisi VIII di Pekanbaru Riau.
Sedangkan Divisi III dan Divisi VI akan menggelar Rakor QHSE pada Jumat, 5 April 2019. Divisi III menggelar Rakor di Jakarta, sedangkan Divisi VI menggelar Rakor di Palembang, Sumatera Selatan. Hari ini Divisi VI sudah memulai Rakor Kinerja.
Dikatakan Subkhan, Rakor QHSE kali ini terbilang cukup istimewa. Sebab digelar secara serentak dan dalam waktu 3 hari (tanggal 2, 4, dan 5 April 2019). Rakor QHSE di 8 Unit Bisnis itu merupakan agenda rutin yang digelar setiap bulan.
Sebelum-sebelumnya, kata Subkhan, rakor QHSE kedelapan unit bisnis itu digelar selama dua minggu dalam satu bulannya.
“Agenda rakor, evaluasi bulanan QHSE di setiap unit bisnis sekaligus program kerja QHSE di triwulan kedua,” kata Subkhan.
Sementara itu Direktur QHSE PT Waskita Karya (Persero) Tbk Wahyu Utama Putra mengatakan, penyelenggaraan rakor yang digelar secara serentak dalam minggu ini, dilakukan berkaitan dengan adanya penyatuan divisi yang dilakukan oleh perusahaan. Penyatuan divisi ini diharapkan menjadi penggabungan yang bernilai (value creation).
“Divisi 1 menjadi Divisi Gedung, Divisi 5 dan 6 menjadi Divisi Infra I, Divisi 3 dan 7 menjadi Divisi Infra II, Divisi 2 dan 4 menjadi Divisi Infra III, dan Divisi VIII menjadi Divisi EPC,” kata Wahyu.
Dengan demikian, Unit Bisnis di PT Waskita Karya (Persero) Tbk dari semula 8 Divisi kini menjadi 5 Divisi. Yaitu Divisi Gedung, Divisi Infra 1, Divisi Infra 2, Divisi Infra 3, dan Divisi EPC (Engineering, Procurement, and Construction).
Dalam Rakor, secara serempak pula diputar video arahan Direktur Utama (Dirut) PT Waskita Karya I Gusti Ngurah Putra mengenai kampanye budaya perusahaan IPTEx (integrity, profesionalism, teamwork dan excellence). (Hasanuddin)